Peluncuran Gerakan Nusantara 2015

Our Milkpedia

Berita

Aug 25, 2015

Peluncuran Gerakan Nusantara 2015

Peluncuran Gerakan Nusantara 2015

Melanjutkan kesuksesan Gerakan Nusantara yang dimulai sejak Mei 2013, FFI melanjutkan program ini sebagai bentuk perhatian terhadap isu gizi dan pola hidup aktif sehat bagi anak-anak bangsa.

Gerakan Nusantara bagi FFI merupakan sebuah konsistensi dan komitmen yang berdampak lebih besar jika dilakukan bersama-sama. Maka pada 20 Agustus 2015, bertempat di SDN 11 Kebayoran Lama, Frisian Flag Indonesia kembali menggelar peluncuran Program Edukasi Gizi Anak Usia Sekolah Gerakan Nusantara 2015. Sebagaimana tahun sebelumnya, FFI kembali menggandeng Kementerian Pendidikan Indonesia dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM RI) sebagai mitra. “Harapan kami adalah terwujudnya generasi Indonesia yang sehat melalui edukasi gizi penerapan pola hidup aktif dan pemilihan jajanan yang sehat,” ungkap HRCA Director FFI Sri Megawati dalam sambutannya.

Acara peluncuran Gerakan Nusantara tahun ini dihadiri oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Anies Rasyid Baswedan PhD., Direktur Surveilan dan Penyuluhan Keamanan Pangan Badan POM (BPOM) RI Drs. Halim Nababan, MM., beserta jajaran Kementerian Pendidikan Republik Indonesia, dan Ketua Pusat Kajian Gizi Kesehatan FKM (Fakultas Kesehatan Masyarakat) Universitas Indonesia Ir. Ahmad Syafiq, MSc. PhD, Marketing Director FFI Patrick van der Aa, serta jajaran staf guru dan siswa-siswi SDN 11 Kebayoran serta rekan-rekan dari media nasional.

BPOM pun menyambut baik program-program Gerakan Nusantara 2015, terutama target perbaikan kualitas kantin yang sejalan dengan target BPOM. “Anak-anak sekolah merupakan generasi penerus bangsa sehingga kami dari Badan POM menganggap mereka sebagai aset yang harus dijaga,” ungkap Drs. Halim Nababan. ”Kami berterima kasih kepada FFI karena turut mendukung keamanan pangan bagi anak bangsa dan program edukasi gizi. Melalui program CSR ini, kami mengharapkan Gerakan Nusantara dapat menjadi program yang berkelanjutan,” tambahnya.

Sementara itu, Anies Baswedan menekankan pentingnya edukasi gizi dan kesehatan anak, baik dari instansi maupun orang tua. Anies mengingatkan betapa signifkannya investasi pendidikan pola hidup sehat, bersih, dan teratur pada anak-anak, dan manfaatnya di masyarakat untuk jangka panjang. “Gerakan Nusantara oleh FFI adalah prestasi yang patut diapresiasi. Melalui program ini, semoga anak-anak tidak hanya belajar mengenai pentingnya asupan nutrisi yang baik, namun juga berdampak pada pembiasaan pola hidup sehat. Hingga akhirnya, hal ini menjadi rutinitas dan berubah menjadi suatu budaya hidup sehat di sekolah dan rumah,” harap Anies.

Peresmian peluncuran Gerakan Nusantara 2015 ditandai dengan pemberian maket sekolah dari HRCA Director Sri Megawati kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Anies Baswedan, Marketing Director Patrick van der Aa kepada Drs. Halim Nababan, dan penyerahan kalender Program Edukasi Gizi GerNus kepada Kepala Sekolah SDN 11 Kebayoran Lama. Setelah milk toast bersama seluruh undangan, acara dilanjutkan dengan edukasi gizi dan kegiatan bola basket bersama para siswa SDN 11 Kebayoran Lama.

Masih dengan mengusung kampanye “Drink, Move, Be Strong”, Gerakan Nusantara 2015 akan memperluas jangkauan kampanye, dengan total target lebih dari 250.000 siswa dari 500 Sekolah Dasar di 16 kota/kabupaten dari 5 provinsi di Indonesia, yaitu, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Sumatera Utara, dan Sulawesi Selatan. Target tersebut rencananya akan diraih melalui pelaksanaan beberapa program, seperti edukasi gizi bagi siswa, sekolah, dan orangtua, program minum susu bersama, bermain bola basket, pemberian buku edukasi gizi, program kantin dan jajanan sehat, serta renovasi kantin.