8 Manfaat Lari Sore yang Cocok untuk Redakan Stres

Banner
| 15 Jul 2024

8 Manfaat Lari Sore yang Cocok untuk Redakan Stres

8 Manfaat Lari Sore yang Cocok untuk Redakan Stres

Lari sore memiliki sejumlah manfaat yang sama baiknya untuk kesehatan dengan lari di jam-jam lain. Anda bisa mengambil waktu berlari kapan saja, tapi sudahkah mencoba lari sore?

Anda bisa mengetahui ragam manfaat lari sore dan tips-tips berlari sore agar tetap aman selama berolahraga.

Apa Saja Manfaat Lari Sore?

Ada beberapa manfaat penting dari aktivitas berlari di sore hari, yang ternyata sangat baik untuk melepas stres hingga mengurangi rasa lelah. Simak ragam manfaatnya:

1. Performa energi tinggi

Lari sore hari adalah pilihan tepat setelah beraktivitas dari pagi hingga siang. Tubuh Anda berada dalam performa puncak dalam hal kekuatan dan daya tahan.

Pasalnya, kadar glukosa Anda jadi lebih tinggi setelah beberapa kali mengonsumsi makanan. Inilah yang memberikan Anda energi untuk melakukan banyak kegiatan di sore hari.

Anda dapat memanfaatkan waktu senggang di sore hari untuk berlari atau jogging. Sebab, di waktu inilah Anda bisa membakar lebih banyak kalori, bahkan 10% lebih banyak.

2. Mengatur jam tubuh

Manfaat lari sore juga dapat mengatur jam tubuh Anda. Ini karena olahraga di sore hari dapat menyeimbangkan ritme sirkadian. 

Hal ini tentu sangat baik bagi Anda yang mengalami kesulitan tidur atau lebih sering menjalani rutinitas di malam hari. Lari sore akan membantu Anda untuk tidur lebih awal.

3. Membuat pilihan yang lebih sehat

Berlari di sore hari adalah cara yang baik untuk menangkal tubuh yang mulai lesu selepas siang hari. 

Jika Anda memutuskan untuk lari sore, berarti Anda telah membuat pilihan yang lebih sehat. Pasalnya, banyak orang memutuskan untuk bersantai sambil ngemil meski tidak merasa lapar.

4. Melepas stres

Aktivitas yang dilakukan dari pagi hingga siang seringkali membuat Anda jadi stres. Anda juga bisa mengalami kelelahan, baik fisik maupun mental.

Oleh karena itu, manfaat lari sore baik untuk menyegarkan kembali pikiran dan tubuh. Kegiatan ini juga memicu produksi hormon endorfin yang membuat pikiran lebih positif.

5. Meningkatkan daya tahan tubuh

Penting bagi Anda untuk menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit. Nah, salah satu caranya adalah dengan jogging atau lari sore hari.

Selain meningkatkan daya tahan tubuh, manfaat lari sore juga baik untuk peningkat stamina, menguatkan otot jantung, hingga melatih kemampuan pernapasan agar tidak cepat lelah.

Baca Juga: 9 Manfaat Lari Pagi dan Tipsnya Agar Lebih Optimal

6. Membakar lebih banyak kalori

Manfaat lari sore selanjutnya adalah baik untuk menurunkan berat badan. Pasalnya, tubuh mengambil kalori yang diubah menjadi energi saat Anda lari sore.

Semakin jauh jarak tempuh Anda berlari, semakin banyak pula kalori yang Anda bakkar. Aktivitas fisik ini akan membakar kalori hasil konsumsi makanan di pagi dan siang hari.

Anda bisa melakukan olahraga ini secara rutin untuk mendatangkan manfaat menghilangkan kalori berlebih di dalam tubuh.

7. Menjaga kesehatan jantung

Apa manfaat olahraga lari? Lari di sore hari adalah aktivitas yang menyehatkan jantung. Tubuh yang aktif bergerak dan menjalani gaya hidup sehat akan menurunkan risiko serangan jantung.

Jenis olahraga ini juga efektif untuk melatih jantung. Otot jantung akan dilatih bekerja keras agar semakin kuat. Namun, Anda juga perlu memahami kondisi tubuh dahulu.

Perhatikan pula porsi latihannya dengan tepat. Jika Anda memaksa jantung bekerja keras lebih dari kapasitasnya, ini justru dapat membahayakan tubuh Anda.

8. Meningkatkan kualitas tidur

Manfaat lari sore juga baik untuk meningkatkan kualitas tidur, bahkan Anda bisa tidur lebih nyenyak. Anda akan merasakan beberapa efek setelah lari sore. 

Saraf-saraf yang tegang akan lebih rileks. peredaran darah lebih lancar, serta tubuh Anda lebih segar. Ini akan membuat Anda mudah tertidur nyenyak dan segar saat bangun pagi.

Baca Juga: Mengapa Kegiatan Outdoor Bisa Jadi Cara Asyik Mendidik Anak?

Tips Lari Sore

Setelah mengetahui beberapa manfaat lari sore dan Anda ingin mulai melakukannya, simak beberapa tips lari sore berikut:

1. Pilihlah jalur yang paling sering dilalui

Cobalah untuk melakukan lari sore di jalur yang cukup sering Anda lalui. Anda bisa memilih jalan yang aman, misalnya di lingkungan kompleks rumah.

Selain itu, Anda juga bisa memilih rute lain, mulai dari pusat olahraga di kota Anda di taman kota, dan berbagai tempat lain. Yang penting, variasikan rute lari Anda.

2. Kenakan perlengkapan yang aman dan nyaman

Jika Anda memutuskan untuk berlari sampai jam 6 sore ke atas, jangan lupa untuk menggunakan perlengkapan lari dengan stiker reflektif. 

Penting juga untuk mengenali rute lari Anda, mengenakan perlengkapan lari yang aman dan nyaman, seperti sepatu, baju olahraga, dan celana olahraga yang tepat.

3. Sadari lingkungan Anda

Sadari lingkungan tempat Anda melakukan lari sore dengan tidak mendengarkan musik terlalu keras di headphone. Ini penting untuk mendengar kendaraan, manusia, atau hewan di sekitar Anda.

4. Cari teman lari sore

Lari sore memang menyenangkan, tapi cobalah untuk mengajak teman atau pasangan berolahraga dan saling menjaga satu sama lain.

Selain itu, jangan lupa untuk membawa smartphone agar Anda dapat menghubungi seseorang ketika mungkin tersesat atau terjadi sesuatu.

5. Perhatikan aturan di jalan raya

Hindari berlari dengan melawan arus lalu lintas di jalan raya. Pastikan Anda berlari sejalan dengan arus lalu lintas dan patuhi rambu-rambu lalu lintas.

Waktu berlari adalah preferensi pribadi Anda, bisa memilih pagi atau sore. Keduanya sama-sama memberikan dampak yang baik bagi kesehatan. 

Bedanya, manfaat lari sore baik untuk menghilangkan stres dan membuat Anda lebih cepat tidur malam dan bangun pagi dalam keadaan segar.

Baca Juga: Hati-hati, 4 Hal Ini Bikin Olahraga Pagi Anda Tak Bermanfaat!

Selain mendapatkan manfaat lari sore, pastikan Anda mengimbangi dengan istirahat yang cukup serta memenuhi pola makan tepat dan teratur agar tetap sehat. 

Anda bisa menambahkan susu UHT Frisian Flag Full Cream sebelum tidur atau ke dalam menu sarapan pagi Anda keesokan harinya untuk memenuhi kebutuhan energi dan protein sehari-hari.

Susu UHT Frisian Flag Full Cream mengandung sumber 8 Vitamin (Vitamin A, D3, B1, B2, B3, B5, B6, dan B12), dan sumber 3 Mineral (Kalsium, Fosfor dan Iodium). Susu ini cocok diminum kapan saja terutama di pagi hari untuk bantu penuhi gizi harian tubuh.

Jangan lupa manfaatkan Kalkulator Frisian Flag Massa Tubuh yang dapat membantu Anda dalam mengetahui angka IMT (Indeks Massa Tubuh). Setelah menghitung IMT, Anda bisa menghitung kebutuhan kalori harian dan jumlah kalori setiap makanan Anda dengan menggunakan Kalkulator Gizi. Yuk, coba fiturnya sekarang!

Share
URL copied!

Artikel Terkait