7 Makanan yang Mengandung Vitamin D untuk Jaga Kesehatan

Banner
| 15 Jul 2024

7 Makanan yang Mengandung Vitamin D untuk Jaga Kesehatan

7 Makanan yang Mengandung Vitamin D untuk Jaga Kesehatan

Vitamin D sangat penting bagi kesehatan tubuh. Fungsinya pun beragam, salah satunya adalah untuk menjaga kesehatan tulang, otot, dan gigi.

Selain berjemur langsung di bawah sinar matahari, vitamin D juga bisa didapatkan dari beragam makanan. Lantas, apa saja makanan yang mengandung vitamin D?

Apa Saja Makanan yang Mengandung Vitamin D?

Ada beberapa makanan vitamin D yang baik untuk dikonsumsi, baik dari sumber hewani maupun nabati. Di antaranya:

1. Minyak hati ikan kod

Minyak hati ikan kod adalah salah satu makanan yang mengandung vitamin D. Minyak hati ini adalah sumber vitamin D yang baik, selain juga mengandung vitamin A yang tinggi.

Selain dua vitamin penting tadi, minyak hati ikan kod juga mengandung omega 3. Umumnya, minyak hati ikan kod diproduksi dalam bentuk suplemen, namun ada juga yang murni.

2. Ikan berlemak

Salah satu makanan yang mengandung vitamin D adalah ikan salmon. Namun, kandungan vitamin D pada salmon bergantung pada cara hidup mereka.

Ikan salmon yang dibudidayakan memiliki kandungan vitamin D lebih sedikit daripada ikan salmon yang hidup liar. Tetapi, jenis ikan ini bisa diandalkan untuk memenuhi asupan vitamin D.

Baca Juga: 6 Contoh Makanan Bergizi Seimbang yang Wajib Dikonsumsi

3. Kuning telur

Sebutir telur utuh merupakan sumber makanan yang mengandung vitamin D berikutnya. Telur memiliki protein tinggi di bagian putihnya. Kuningnya mengandung lemak, vitamin, dan mineral.

Vitamin D dari telur ayam ini bisa menjadi cara terbaik untuk memenuhi kebutuhan harian vitamin D Anda sekeluarga.

4. Jamur

Jamur adalah satu-satunya sumber makanan vitamin D non-hewani. Seperti halnya manusia, jamur juga mensintesis vitamin D ketika terpapar sinar UV.

Jamur menghasilkan vitamin D2, sedangkan hewan menghasilkan vitamin D3. Vitamin D2 dapat meningkatkan kadar vitamin D dalam darah, tetapi tidak seefektif vitamin D3.

5. Hati sapi

Hati sapi adalah makanan kaya nutrisi, protein, zat besi, vitamin A, dan Vitamin D. Seperti telur, hati sapi juga mengandung kolesterol cukup tinggi, namun baik untuk cukupi kebutuhan vitamin D.

6. Sarden

Satu porsi sarden, sekitar satu kaleng, dapat menjadi sumber makanan yang mengandung vitamin D. Selain itu, sarden juga menawarkan nutrisi vitamin B12 dan omega 3.

7. Susu

Susu sapi merupakan salah satu jenis sumber makanan yang mengandung vitamin D serta sumber nutrisi yang baik secara alami memiliki kandungan kalsium, fosfor, dan riboflavin.

Baca Juga: 8 Manfaat Susu Tinggi Kalsium dan Dampak Bila Kurang Kalsium

Manfaat Vitamin D

Apa manfaat vitamin D? Vitamin ini sangat diperlukan dan baik untuk menjaga kinerja dan kesehatan tubuh. Beberapa manfaatnya antara lain:

1. Melawan berbagai penyakit

Vitamin D berperan dalam mengurangi kemungkinan penyakit jantung, karena bila kadar vitamin D rendah dapat meningkatkan risiko penyakit jantung, hipertensi, gagal jantung, dan stroke. 

Vitamin D juga membantu mengurangi penyakit parah serta mendukung kesehatan kekebalan tubuh. Kadar vitamin D yang rendah lebih berisiko terkena infeksi.

2. Mengatur suasana hati dan mengurangi depresi

Manfaat vitamin D juga berperan penting dalam mengatur suasana hati dan mengurangi risiko depresi. Penderita depresi pun dapat terbantu oleh suplementasi vitamin ini.

Kadar vitamin D yang rendah dalam tubuh adalah faktor risiko gejala fibromyalgia, kecemasan, dan depresi yang lebih parah.

3. Mendukung penurunan berat badan

Orang dengan berat badan lebih tinggi berpeluang lebih besar mengalami menurunnya kadar vitamin D. Pasalnya, tambahan vitamin D dan kalsium berefek pada menekan nafsu makan.

Akan tetapi, belum bisa benar-benar dipastikan bahwa vitamin D bisa menyebabkan penurunan berat badan. Namun, hubungan antara vitamin D dan berat badan adalah nyata. 

4. Mendukung kesehatan tulang

Vitamin D dapat meningkatkan penyerapan kalsium dan membantu menjaga tingkat kalsium dan fosfor yang cukup dalam darah. Ini diperlukan untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi.

Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan rakhitis, menyebabkan penampilan kaki bengkok karena melunaknya tulang, dan masalah gigi pada anak-anak.

Masalah tulang dan gigi juga dapat berdampak pada kesehatan orang dewasa. Dalam jangka panjang, kekurangan vitamin D juga dapat menyebabkan osteoporosis.

5. Menjaga fungsi kekebalan tubuh

Fungsi kekebalan tubuh Anda pun akan lebih baik jika asupan vitamin D tercukupi. Ini juga dapat mengurangi risiko penyakit autoimun.

Penelitian mengungkap bahwa ada hubungan antara kekurangan vitamin D dalam jangka panjang dengan perkembangan kondisi autoimun, salah satunya adalah diabetes tipe 1.

Baca Juga: Cegah Penyakit-Penyakit Ini dengan Rutin Minum Susu!

Dukung kesehatan tulang, gigi, otot, serta tubuh Anda dan keluarga dengan rutin mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin D. 

Pastikan pula Anda mengimbanginya dengan pola hidup sehat. Anda bisa menambahkan susu UHT Frisian Flag Full Cream untuk mencukupi kadar vitamin D dalam tubuh.

Susu UHT Frisian Flag Full Cream mengandung sumber 8 Vitamin (Vitamin A, D3, B1, B2, B3, B5, B6, dan B12), dan sumber 3 Mineral (Kalsium, Fosfor dan Iodium). Susu ini cocok diminum kapan saja terutama di pagi hari untuk bantu penuhi gizi harian tubuh.

Jangan lupa manfaatkan Kalkulator Frisian Flag Massa Tubuh yang dapat membantu Anda dalam mengetahui angka IMT (Indeks Massa Tubuh). Setelah menghitung IMT, Anda bisa menghitung kebutuhan kalori harian dan jumlah kalori setiap makanan Anda dengan menggunakan Kalkulator Gizi. Yuk, coba fiturnya sekarang!

Artikel Terkait