Karir | Frisian Flag Indonesia
25 Januari 2021

Melampaui Diri Untuk Jadi Lebih

Kalo kata Dalai Lama “The goal is not to be better than the other man, but your previous self.” yang bisa juga diartikan kalo kita harus terus berusaha untuk lebih baik. Bukan untuk mengalahkan orang lain, melainkan hanya lebih baik dari diri kita sebelumnya. Dengan menjadi lebih baik, kita bisa berbagi lebih banyak untuk orang lain.


Menjadi ‘lebih’ merupakan salah satu nilai yang juga dijaga di Frisian Flag Indonesia. Masih inget kan #GrowStrongGiveMore? Dalam hal ini, kata more mendorong kami untuk selalu meningkatkan kapasitas kami demi menjadi lebih baik, lebih pintar, lebih peduli dan lebih bermanfaat.


Karenanya kami juga selalu berusaha memberikan lebih untuk siapapun yang berjuang bersama kami dalam memberikan nutrisi terbaik dan mudah diakses setiap keluarga di Indonesia. Beragam edukasi, mentoring employee hingga fasilitas kesehatan dan keamanan, siap kamu dapatkan sejak hari pertama kita Grow Strong Give More bersama-sama.

Artikel Lainnya

25 Januari 2021

Sunday Blues

“Duh udah minggu sore aja.”

Flaggers sering ngerasa gitu? Liburan terasa cepat selesai, tiba-tiba besok udah masuk kerja lagi. Itu namanya Sunday Blues: Perasaan sedih memasuki hari Minggu karena udah kebayang hari Seninnya bakal masuk kerja lagi. Alasannya beragam, mulai dari khawatir dengan pekerjaan yang belum selesai, ketemu atasan galak, sampai alasan sedih karena waktu liburan udah selesai. Ternyata, Flaggers, Sunday Blues ini fenomena beneran yang bisa ngaruh ke kesehatan secara psikologis.

Lebih Lanjut
25 Januari 2021

Menjadi Pion di Kantor

Catur adalah permainan yang bisa kita temukan dimana-mana, mulai dari pangkalan ojek hingga meja olimpiade. Permainan yang membutuhkan konsentrasi dan strategi ini bahkan menjadi inspirasi dari novel yang kemudian diangkat menjadi serial tv oleh Netflix berjudul Queens Gambits.

Lebih Lanjut
14 Januari 2019

3 Pertanyaan yang Dapat Membantu Anda Menentukan Passion

Lebih dari suka, bahkan Anda tetap mau mengerjakannya meski banyak orang yang meragukannya. Itulah passiondan tentu saja menjadi kebahagian tersendiri bila Anda berhasil bekerja sesuai dengan minat dan kegemaran Anda.

Lebih Lanjut