BERANDA

SUSTAINABILITY

Sehat Sejahtera Selaras

MILKPEDIA

Nutrisi & Kesehatan Manfaat Minum Susu Kapan & Bagaimana Cara Minum Susu FAQ

RESEP KAMI

Resep dengan Susu Cair Resep dengan Kental Manis Resep dengan Susu Bubuk

AKTIVITAS KAMI

Menangkan Puasamu dengan Frisian Flag Cokelatnya Bikin Semua Nikmat Dunia Zuzhu Games Zuzhu & Zazha Kebaikan Susu 100 Tahun Frisian Flag Professional

PRODUK KAMI

Susu Kental Manis Susu Siap Minum Susu Bubuk Keluarga Susu Ibu dan Balita

PERUSAHAAN KAMI

Tentang Kami Galeri Photo Berita Siaran Pers Business Principles Safety Policy Tujuan Kami

KARIR

Overview Pusat Karir Event Artikel

FITUR KAMI

Massa Tubuh Gizi Harian

Nutrisi & Kesehatan
| 15 Jul 2024

7 Jenis Nutrisi yang Wajib Anda Penuhi Demi Kesehatan Tubuh

Setiap nutrisi memiliki fungsi dan perannya masing-masing. Anda perlu mengetahui apa saja jenis nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. 

Apa saja nutrisi yang penting untuk dipenuhi bagi tubuh? Apa saja cara untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan bisa dilakukan setiap hari oleh kita.

Apa Itu Nutrisi?

Kamus Besar Bahasa Indonesia mencatat bahwa nutrisi adalah proses pemasukan dan pengolahan zat makanan oleh tubuh; makanan bergizi; dan ilmu tentang gizi.

Secara umum, nutrisi merupakan studi tentang gizi dalam makanan, dan cara tubuh manusia menggunakannya untuk menjaga kita tetap hidup dan sehat. 

Hal ini juga mencakup nutrisi yang penting bagi kesehatan, bagaimana mendapatkan dan mencapai keseimbangan nutrisi yang sehat melalui pola makan, serta proses biokimia dan fisiologis yang membuat nutrisi bermanfaat. 

Nutrisi juga berfokus pada pola makan untuk mencegah penyakit dan sangat penting bagi kesehatan tubuh secara menyeluruh.

Tanpa nutrisi yang baik tubuh Anda bisa menjadi lemah dan mudah sakit. Oleh karena itu, Anda membutuhkan nutrisi yang tepat dan jumlah yang tepat untuk tumbuh, melakukan tugas mental, dan fisik sehari-hari.

Badan Kesehatan Dunia (WHO) mencatat, malnutrisi atau kekurangan nutrisi dapat menjadi ancaman signifikan terhadap kesehatan manusia. 

Ada berbagai bentuk malnutrisi, termasuk kekurangan gizi (wasting atau stunting), kekurangan vitamin atau mineral, kelebihan berat badan, obesitas, dan penyakit tidak menular yang diakibatkan oleh pola makan.

Baca Juga: 10 Pilihan Cemilan Rendah Kalori yang Cocok untuk Diet

7 Jenis Nutrisi untuk Kesehatan Tubuh

Berikut adalah sejumlah nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga dan mengoptimalkan kondisi kesehatan kita setiap harinya:

1. Karbohidrat

Karbohidrat adalah salah satu jenis nutrisi yang fungsinya menjadi sumber energi bagi tubuh. Pemenuhan karbohidrat harus seimbang, karena jika berlebihan bisa menjadi penyebab berat badan berlebih atau obesitas.

2. Protein

Protein adalah salah satu jenis nutrisi yang penting. Karena protein adalah nutrisi untuk membangun, menjaga dan memperbaiki sel dalam tubuh. Selain itu, protein juga berperan untuk membentuk otot tubuh.

3. Lemak

Lemak adalah jenis nutrisi yang diperlukan tubuh untuk menyerap vitamin A, D, E dan K. Selain itu, lemak juga membantu tubuh membentuk hormon.

4. Vitamin

Untuk metabolisme yang cukup serta seimbang, vitamin adalah termasuk dalam nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh setiap harinya. Mulai dari vitamin A, vitamin B kompleks, dan vitamin C.

5. Mineral

Untuk pertumbuhan dan metabolisme sel, tubuh memerlukan nutrisi mineral. Selain itu, nutrisi ini meningkatkan fungsi saraf dan membantu mengubah makanan menjadi energi.

6. Serat

Nutrisi makanan ini dapat diklasifikasikan menjadi serat larut dan tidak larut. Nutrisi ini dapat membantu menstabilkan gula darah, meningkatkan kesehatan pencernaan, dan mencegah sembelit.

7. Air

Air merupakan nutrisi penting untuk menjaga kesehatan. Air berfungsi sebagai pengatur suhu tubuh, produksi cairan tubuh, transportasi nutrisi, serta pembuangan limbah dalam tubuh.

Baca Juga: Pentingnya Peran Susu dalam Pedoman Umum Gizi Seimbang

Cara Memenuhi Kebutuhan Nutrisi

Berikut adalah sejumlah cara yang bisa dilakukan dan sebaiknya rutin untuk terus dilakukan demi memenuhi kebutuhan nutrisi setiap harinya, antara lain:

1. Minum air putih yang cukup

Minum air putih adalah hal sederhana yang sering dilewatkan, padahal ada banyak manfaatnya yang baik untuk tubuh. Salah satunya adalah mencegah dehidrasi.

Kecukupan kebutuhan air yang dipenuhi setiap harinya bisa membantu tubuh menyerap asupan gizi dan nutrisi dari setiap makanan dan minuman yang Anda konsumsi pada hari itu.

2. Minum susu setiap hari

Rajin minum susu bisa menjadi salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan nutrisi. Karena susu adalah jenis asupan yang bisa dikonsumsi oleh semua umur dan kaya akan nutrisi.

Kandungan di dalamnya tidak hanya meningkatkan daya tahan tubuh, namun juga dapat menjaga pertumbuhan dan kekuatan tulang dan otot.

Salah satu susu yang penuh dengan kandungan nutrisi makro dan mikro adalah susu UHT Frisian Flag Full Cream.

3. Mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi

Sayangnya, kebanyakan orang menilai makan sehat pasti harganya mahal. Padahal banyak opsi makanan bergizi sehat lainnya yang sama kaya nutrisinya dengan makanan sehat yang dibilang mahal oleh kebanyakan orang.

Selalu imbangi asupan nutrisi setiap harinya dengan makan buah, sayur dan sumber protein yang kaya nutrisinya.

4. Makan dalam porsi sesuai

Kebiasaan masyarakat Indonesia adalah makan nasi, namun lauk dan sayurnya sangat sedikit. Nasi yang banyak memang memberi Anda rasa kenyang. 

Namun kenyang belum tentu sehat. Pastikan piring makanan Anda memiliki perbandingan 1:1 antara nasi, lauk pauk, dan sayurnya.

5. Mengurangi makanan asin, manis, dan berlemak

Meski pilihan makanan yang Anda pilih sudah bergizi dan punya nutrisi yang tinggi, tetap batasi asupan makanan manis, asin, atau berlemak sehingga berat badan terjaga serta tubuh menjadi lebih sehat.

6. Olahraga yang rutin

Untuk menjaga asupan makanan kaya nutrisi dan bisa membuat tubuh jadi lebih sehat, sebaiknya imbangi juga dengan olahraga.

Olahraga yang rutin dapat membantu makanan tercerna dengan baik sehingga tubuh memiliki metabolisme yang baik pula. Pilih olahraga sederhana seperti joging atau jalan pagi. Lakukan konsisten demi kesehatan yang optimal.

7. Mengonsumsi 4 Sehat 5 Sempurna

Basanya makanan empat sehat lima sempurna sering kali digalakkan sejak Anda masih kecil. Sebagai sebuah fakta, pola makan ini sudah digalakkan sejak tahun 1955.

Pola makan empat sehat lima sempurna adalah karbohidrat sebagai makanan pokok, lauk pauk sebagai protein, sayuran sebagai asupan serat, buah sebagai asupan vitamin dan susu untuk melengkapi.

Untuk menerapkan setiap cara dalam usaha memenuhi kebutuhan nutrisi, dalam mengonsumsi 4 sehat 5 sempurna, Anda bisa menambahkan susu UHT Frisian Flag Full Cream ke dalam menu sarapan pagi untuk memenuhi kebutuhan energi dan protein di pagi hari.

Susu UHT Frisian Flag Full Cream mengandung sumber 8 Vitamin (Vitamin A, D3, B1, B2, B3, B5, B6, dan B12), dan sumber 3 Mineral (Kalsium, Fosfor dan Iodium). Susu ini cocok diminum kapan saja terutama di pagi hari untuk bantu penuhi gizi harian tubuh.

Baca Juga: Pentingnya 6 Jenis Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh

Jangan lupa manfaatkan Kalkulator Frisian Flag Massa Tubuh yang dapat membantu Anda dalam mengetahui angka IMT (Indeks Massa Tubuh). Setelah menghitung IMT, Anda bisa menghitung kebutuhan kalori harian dan jumlah kalori setiap makanan Anda dengan menggunakan Kalkulator Gizi. Yuk, coba fiturnya sekarang!

Yang anda perlukan :

Susu Full Cream Terbaik yang Siap Penuhi Kebutuhan Gizi

Share This Entry

Artikel Terkait
Milkpedia

Cara Meninggikan Badan secara Alami dan Pilihan Makanannya

Milkpedia

Ide Masakan Sayuran Sehat di Rumah, Anak-anak Pasti Suka

Milkpedia

Atasi Anak Susah Makan Sayuran Dengan Mudah