Ide Kue Lebaran Yang Nggak Repot

Banner
| 17 Jun 2019

Ide Kue Lebaran Yang Nggak Repot

Ide Kue Lebaran Yang Nggak Repot

Seringkali Kita memiliki kesibukan yang padat menjelang Hari Raya Lebaran, sehingga tidak sempat untuk membuat kue kesukaan Kita sendiri sesuai selera. Banyaknya aktifitas yang harus diselesaikan mulai dari kerjaan kantor sampai urusan persiapan mudik, membuat Kita membeli Kue Lebaran yang beredar di pasaran sebagai solusi. Namun sekarang tidak perlu khawatir, Kami bagikan ide kue Lebaran yang nggak repot, pembuatannya sangat mudah dan bisa tidak makan waktu lama.


a. Thumbprint Cookies

Pertama siapkan bahan-bahannya, 200 gr Mentega, 125 gr Gula Kastor, 220gr Tepung Terigu, 2 sdt Maizena, 30 gr Frisian Flag Susu Bubuk Full Cream, ½ sdt Garam, ½ sdt Pasta Vanila dan selai strawberry.  Setelah semua bahan lengkap, masukkan mentega 200 gr ke dalam mangkuk dan aduk dengan mixer, tambahkan gula kastor 125 gr lalu aduk kembali. Tambahkan tepung terigu 220 gr, maizena 2 sdt, Frisian Flag Susu Bubuk Full Cream 30gr, garam 1/2sdt, dan pasta vanila 1/2 sdt lalu aduk merata dan bentuk adonan bulat-bulat lalu tambahkan selai strawberry secukupnya Terakhir masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 150 C selama 15-20 menit dan thumbprint siap untuk dihidangkan di Hari Raya Lebaran.


b. Brownie Cookies

Siapkan 120 gr Coklat leleh, 35 gr Mentega, 50 gr Gula Kastor, 1 Butir Telur, 65 gr Tepung Terigu, 30 gr Frisian Flag Susu Bubuk Full Cream, 1/4 sdt Garam, dan 1/2 sdt Baking Powder. Campurkan coklat lelah 120gr, mentega cair 35gr, gula kastor 50gr, dan telur 1 butir lalu aduk merata, tambahkan tepung terigu 65gr, Frisian Flag Susu Bubuk Full Cream 30gr, garam 1/4 sdt, dan baking powder 1/2 sdt aduk merata kembali. Cetak dengan scoop ice cream, masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 150 C selama 10-15 menit dan brownie cookies siap untuk dihidangkan


c. Cornflakes Cookies

Siapkan 100 gr Corn flakes yang sudah dihaluskan, 125 gr Mentega, 95 gr Gula kastor, 1 butir Telur, 150 gr Tepung terigu, 1 sdt Baking powder, dan 25 gr Frisian Flag Susu Bubuk Full Cream. Pertama campurkan mentega 125 gr,, gula kastor 95gr lalu aduk dengan mixer sampai halus, masukkan telur 1 butir lalu aduk kembali, tambahkan corn flakes yang sudah dihaluskan, tepung terigu 150gr, baking powder 1sdt, garam 1/4 sdt, dan Frisian Flag Susu Bubuk Full Cream 25gr lalu aduk merata. Bentuk bulat-bulat dan masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 180C selama 12-15 menit. Cornflakes Cookies siap disajikan.


Nah, untuk mencari ide Kue Lebaran yang nggak repot lainnya kamu bisa cek di sini. Dapatkan Susu Bubuk Frisian Flag Full Cream untuk membuat kue kering kreasi kamu di sini!

Artikel Terkait