BERANDA

SUSTAINABILITY

Sehat Sejahtera Selaras

MILKPEDIA

Nutrisi & Kesehatan Manfaat Minum Susu Kapan & Bagaimana Cara Minum Susu FAQ

RESEP KAMI

Resep dengan Susu Cair Resep dengan Kental Manis Resep dengan Susu Bubuk

AKTIVITAS KAMI

Menangkan Puasamu dengan Frisian Flag Cokelatnya Bikin Semua Nikmat Dunia Zuzhu Games Zuzhu & Zazha Kebaikan Susu 100 Tahun Frisian Flag Professional

PRODUK KAMI

Susu Kental Manis Susu Siap Minum Susu Bubuk Keluarga Susu Ibu dan Balita

PERUSAHAAN KAMI

Tentang Kami Galeri Photo Berita Siaran Pers Business Principles Safety Policy Tujuan Kami

KARIR

Overview Pusat Karir Event Artikel

FITUR KAMI

Massa Tubuh Gizi Harian

FAQ

Nutrisi & Kesehatan 8 Rahasia Manfaat Susu Bagi Kesehatan Kapan & Bagaimana Cara Minum Susu FAQ

Apakah susu kental manis aman dikonsumsi oleh penderita diabetes melitus atau asam lambung?

Temukan jawaban dari apakah susu kental manis aman dikonsumsi oleh penderita diabetes melitus atau asam lambung di sini.

Konsumsi Susu Kental Manis Frisian Flag sesuai dengan saran penyajian disertai dengan pola makan yang baik (mengatur asupan gula, garam dan lemak sesuai kebutuhan harian) serta olahraga teratur akan membuat penderita diabetes dan penderita asam lambung aman mengkonsumsinya.

Apakah Susu Kental Manis Frisian Flag Full Cream Gold aman dikonsumsi untuk ibu hamil?

Temukan jawaban dari apakah Susu Kental Manis Frisian Flag Full Cream Gold aman dikonsumsi untuk ibu hamil di sini.

Susu Kental Manis Frisian Flag Full Cream Gold mengandung zat gizi makro  seperti protein, lemak, karbohidrat dan zat gizi mikro seperti vitamin dan mineral. Dapat dikonsumsi untuk mendukung asupan gizi harian ibu hamil. Agar mendapatkan zat gizi khusus dalam jenis dan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan ibu hamil, sebaiknya ibu hamil mengonsumsi minuman susu yang diperuntukkan bagi Ibu hamil. Frisian Flag Indonesia memproduksi dan memasarkan Frisian Flag Mama, susu bubuk yang diformulasikan khusus untuk membantu pemenuhan  zat gizi Ibu selama periode kehamilan sekaligus menyusui. Frisian Flag Mama tersedia dalam rasa cokelat yang lezat.

Apakah Susu Kental Manis Frisian Flag berbahaya untuk kesehatan anak dan orang dewasa secara umum?

Temukan jawaban dari apakah Susu Kental Manis Frisian Flag berbahaya untuk kesehatan anak dan orang dewasa secara umum di sini.


Rangkaian Susu Kental Manis Frisian Flag telah menjadi bagian dari pelengkap gizi keluarga Indonesia dari generasi ke generasiDiproduksi dengan bahan dasar susu menggunakan teknologi proses yang modern serta melalui sistem jaminan mutu dan keamanan produk. Susu Kental Manis Frisian Flag mengandung zat gizi makro (zat gizi penting: protein, karbohidrat dan lemak) dan zat gizi mikro (multi vitamin dan mineral) untuk melengkapi asupan gizi keluarga dan mendukung aktivitas keluarga sepanjang hari. Konsumsi Susu Kental Manis Frisian Flag setiap hari sesuai dengan saran penyajian disertai dengan pola makan yang baik (mengatur asupan gula, garam dan lemak sesuai kebutuhan harian) serta olahraga teratur akan mendukung kesehatan keluarga. Perlu diingat Susu Kental Manis tidak cocok untuk dikonsumsi bayi (anak usia di bawah 1 tahun).

Bagaimanakah sebaiknya saya mengonsumsi Susu Kental Manis Frisian Flag agar memperoleh manfaat optimal bagi kesehatan?

Temukan jawaban dari bagaimanakah sebaiknya saya mengonsumsi Susu Kental Manis Frisian Flag agar memperoleh manfaat optimal bagi kesehatan.


Susu Kental Manis Frisian Flag dapat diminum sebagai minuman, dikombinasikan dengan bahan makanan lain (seperti buah-buahan segar) menjadi minuman sehat atau menambah kelezatan cita rasa makanan dan minuman. Konsumsi Susu Kental Manis Frisian Flag setiap hari sesuai dengan saran penyajian disertai dengan pola makan yang baik (mengatur asupan gula, garam dan lemak sesuai kebutuhan harian) serta olahraga teratur akan mendukung kesehatan keluarga. Perlu diingat Susu Kental Manis tidak cocok untuk dikonsumsi bayi (anak usia di bawah 1 tahun).

Apakah aman Susu Kental Manis Frisian Flag Full Cream Gold/Frisian Flag Bendera Kental Manis/Frisian Flag Bendera Cokelat dikonsumsi anak usia di bawah 1 tahun?

Temukan jawaban dari apakah aman Susu Kental Manis Frisian Flag Full Cream Gold/Frisian Flag Bendera Kental Manis/Frisian Flag Bendera Cokelat dikonsumsi.

ASI adalah makanan yang terbaik untuk bayi. Sesuai dengan informasi yang dicantumkan pada kemasan, Susu Kental Manis tidak cocok dikonsumsi oleh bayi (anak di bawah usia 1 tahun) karena sistem pencernaan anak di bawah 1 tahun belum sempurna seperti sistem pencernaan dewasa.

Apakah aman jika Susu Kental Manis Frisian Flag Full Cream Gold dikonsumsi anak usia di atas 1 tahun?

Temukan jawaban dari apakah aman jika Susu Kental Manis Frisian Flag Full Cream Gold dikonsumsi anak usia di atas 1 tahun.

Susu Kental Manis Frisian Flag Full Cream Gold mengandung zat gizi makro  seperti protein, lemak, karbohidrat dan zat gizi mikro seperti vitamin dan mineral. Zat gizi ini dapat mendukung asupan gizi harian anak usia di atas 1 tahun. Untuk mendukung pertumbuhan otak diperiode emas pertumbuhan otak 1-3 tahun, sebaiknya anak diberikan susu bubuk yang telah ditambahkan dengan zat gizi untuk tumbuh kembang otak seperti susu bubuk pertumbuhan Frisian Flag Jelajah yang dapat dilanjutkan dengan Frisian Flag Karya.

Apakah kelebihan dari Susu Siap Minum Frisian Flag Purefarm Low Fat?

Temukan jawaban dari apakah kelebihan dari Susu Siap Minum Frisian Flag Purefarm Low Fat di sini. 

Susu Siap Minum Frisian Flag Purefarm Low Fat mengandung rendah lemak dan dapat dikonsumsi untuk mereka yang sedang mengurangi asupan lemak dalam pola makan sehari-hari. Diproduksi dengan susu segar dengan kandungan zat gizi makro (protein, karbohidrat dan lemak) dan sumber 7 Vitamin (Vitamin A, D3, B1, B2, B3, B6 dan B12), dan Vitamin E dan B5 serta sumber 3 mineral (Kalsium, Fosfor dan Yodium) dan Magnesium, Zink, Selenium, Natrium dan Kalium serta tetap bercita rasa lezat.

Bagaimanakah cara penanganan Susu Siap Minum Frisian Flag yang baik ?

Temukan jawaban dari bagaimanakah cara penanganan Susu Siap Minum Frisian Flag yang baik. 


Simpan di dalam suhu ruang, jauhkan dari sinar matahari, sebaiknya penyimpanan dilakukan terpisah dengan makanan lain, jangan simpan di freezer atau pada suhu lembab.

Anak saya berusia 2 tahun, manakah yang lebih baik? Minum susu pertumbuhan atau susu cair?

Temukan jawaban dari anak berusia 2 tahun, manakah yang lebih baik minum susu pertumbuhan atau susu cair di sini.

Usia 2 tahun adalah usia dimana sedang berlangsung masa emas pertumbuhan otak. Pastikan susu yang dikonsumsi oleh anak diperkaya dengan kandungan zat gizi untuk mendukung perkembangan otak seperti omega 3, omega 6, DHA serta mengandung zat gizi makro dan mikro. Susu pertumbuhan FF Jelajah dan FF Karya diperkaya dengan Omega 3, Omega 6, DHA serta zat gizi makro dan mikro. Untuk melengkapi asupan gizi ketika beraktivitas di luar rumah, susu cair dapat menjadi pilihan tepat sebagai pendamping nutrisi anak.

Apa bedanya Susu Siap Minum Frisian Flag Kid dengan Frisian Flag Milky?

Temukan jawaban dari apa bedanya Susu Siap Minum Frisian Flag Kid dengan Frisian Flag Milky di sini.

Susu Siap Minum Frisian Flag Kid diproduksi dengan susu segar dengan kandungan zat gizi makro (protein, karbohidrat dan lemak) dan mengandung Vitamin A & D, serta Kalsium & Magnesium untuk mendukung pertumbuhan anak usia 3-6 tahun. Sedangkan Frisian Flag Milky adalah Susu Siap Minum yang diproduksi dengan susu segar dengan kandungan zat gizi makro (protein, karbohidrat dan lemak) dan tinggi akan kalsium, vitamin A, B1, B2, B6 dan D3 untuk mendukung pertumbuhan anak usia 6-12 tahun. Keduanya tersedia dalam rasa cokelat dan stroberi yang disukai anak-anak.

Apa bedanya susu pasteurisasi dan susu UHT ?

Temukan jawaban dari apa bedanya susu pasteurisasi dan susu UHT.

  • Perbedaan mendasar dari teknik Pasteurisasi dan UHT adalah pada tingkat pembasmian  bakteri. 
  • Untuk pasteurisasi hanya memanaskan produk itu sampai suhu 72 ~ 75 derajat Celcius selama 15 ~ 20 detik untuk mematikan bakteri patogen sedangkan untuk UHT, produk dipanaskan sampai suhu 135 ~ 150 derajat celcius hanya selama beberapa detik (<4 detik) untuk mematikan seluruh mikroorganisme (baik pembusuk maupun patogen) dan spora.
  • Kedua tehnik ini digunakan untuk mempertahankan kandungan zat gizi seoptimal mungkin terutama untuk zat-zat gizi yang mudah rusak karena pemanasan.

Apakah perbedaan antara susu full cream dan susu instant ?

Temukan jawaban dari apakah perbedaan antara susu full cream dan susu instant di sini. 

Perbedaannya terletak pada daya larutnya. Susu full cream lebih sulit dilarutkan di dalam air karena pada saat pembuatannya tidak ditambahkan lesitin soya (emulsifier) sedangkan susu instant lebih mudah larut karena pada saat pembuatannya ditambahkan lesitin soya. Selain pada daya larutnya perbedaannya juga terdapat kandungan lemak pada masing-masing produk.

Apabila anak kegemukan haruskah saya menghentikan konsumsi susunya ?

Temukan jawaban dari apabila anak kegemukan haruskah saya menghentikan konsumsi susunya. 

Kegemukan umumnya terjadi akibat kelebihan asupan kalori, terutama lemak. Umumnya anak yang kegemukan juga mengkonsumsi makanan yang tinggi lemak. Dalam hal ini anak sebaiknya tidak menghentikan minum susu, tetapi dikurangi jumlahnya dan disesuaikan dengan petunjuk pemakaiannya. Hal ini dilakukan agar asupan protein dan kalsium tetap terjamin untuk pertumbuhan tulang. Dalam hal ini ibu perlu mengatur pola makan anak terutama asupan lemak yang bukan dari susu.

Apakah perbedaan omega 3, omega 6, DHA dan mana yang lebih penting ?

Temukan jawaban dari apakah perbedaan omega 3, omega 6, DHA dan mana yang lebih penting di sini. 

  • Omega 3 adalah adalah asam lemak esensial dengan 18 atom karbon (C) dengan jumlah ikatan rangkap sebanyak  3 buah (asam lemak tak jenuh ganda).  Nama lain adalah asam lemak linolenat.  Omega 3 adalah prekursor DHA.
  • Omega 6 adalah asam lemak esensial dengan 18 atom karbon (C)  dengan jumlah ikatan rangkap sebanyak 2 buah  (asam lemak tidak jenuh ganda).  Nama lain adalah asam lemak linoleat.  Omega 6 adalah prekursor Arachidonat Acid (AA).
  • DHA adalah kelompok  asam lemak esensial  turunan dari  asam lemak linolenat dan tubuh dapat mensintesanya dari prekursor asam lemak linolenat.
  • Dilihat dari kepentingannya, Omega 3 dan Omega 6 adalah penting bagi tubuh dan harus didapatkan atau disediakan dari makanan.  Jenis dan jumlah sumber Omega 3 dan Omega 6 sangat menentukan komposisi DHA dan AA dalam tubuh.  Baik Omega 3, Omega 6 maupun DHA serta AA memegang peran penting dalam tubuh terutama untuk komposisi pemenuhan asam lemak essensial dalam otak dan retina.   Di dalam otak sekitar 50-60% terdiri dari lemak dan komposisi tertinggi ada pada DHA.

Mengapa jika berganti susu sering disertai diare?

Temukan jawaban dari mengapa jika berganti susu sering disertai diare.


Diare yang terjadi setelah minum susu ada dua kemungkinan penyebabnya pertama, persiapan kurang higienis (tempat/wadah dan air yang digunakan). Kedua besar kemungkinan alergi terhadap salah satu kandungan zat di dalam susu. Yang paling sering kadar laktosa (gula susu) sebagai penyebab diare pada orang yang tubuhnya tidak bisa membentuk enzim laktase. Jadi jika pergantian susu dari yang mengandung laktosa rendah ke laktosa tinggi, bisa saja menyebabkan diare

Siapa saja yang boleh mengkonsumsi produk Susu Bubuk Frisian Flag ?

Produk Susu Bubuk Frisian Flag diperuntukkan bagi anak yang berusia diatas 1 tahun baik pria maupun wanita.

Sendok takar apa yang saya gunakan untuk membuat FF Jelajah dan FF Karya?

Temukan jawaban dari sendok takar apa yang saya gunakan untuk membuat FF Jelajah dan FF Karya di sini.

Seperti yang tercantum dalam kemasan, sendok takar yang digunakan adalah sendok makan sebanyak 4 sendok makan (37 gr) untuk FF Jelajah dan 4 sendok makan munjung (40 gr) untuk FF Karya. Untuk lebih pastinya sebaiknya pada tahap awal di timbang terlebih dahulu dengan menggunakan ukuran sendok makan untuk mendapatkan jumlah yang tepat dan selanjutnya tinggal mengikuti contoh yang ada.  Setelah itu ikuti saran penyajian yang terdapat dalam kemasan.

Bagaimana cara mengalihkan FF Jelajah ke FF Karya?

Temukan jawaban dari bagaimana cara mengalihkan FF Jelajah ke FF Karya di sini. 

Setelah melewati usia 3 tahun, anak langsung dapat diberikan susu FF Karya tanpa melalui tahap penyesuaian karena pada dasarnya bahan yang digunakan untuk pembuatan susu FF Jelajah dan FF Karya adalah sama. Perbedaannya hanya pada jumlah kandungan zat gizinya yang disesuaikan dengan kebutuhan gizi pada usia yang dimaksud.

Apakah yang akan terjadi bila mengkonsumsi susu lebih dari 3 kali dalam sehari ?

Temukan jawaban dari apakah yang akan terjadi bila mengkonsumsi susu lebih dari 3 kali dalam sehari di sini.

Hal yang perlu diketahui disini adalah energi dari susu merupakan bagian dari total energi yang masuk kedalam tubuh dalam sehari disamping makanan lainnya berdasarkan kebutuhan energi harian. Bila konsumsi lebih dari 3 kali dan masih termasuk dalam hitungan kebutuhan energi harian, hal ini tidak akan menimbulkan masalah kesehatan. Masalah akan terjadi bila konsumsi makanan lainnya telah melebihi kebutuhan energi harian dan bila ditambah lagi dengan konsumsi susu yang berlebih akan mengakibatkan masalah kegemukan atau obesitas yang dapat memicu masalah kesehatan lainnya.

Siapa saja yang boleh mengkonsumsi Frisian Flag (FF) Jelajah?

FF Jelajah diperuntukkan bagi anak berusia 1 - 3  tahun karena Angka Kecukupan Gizi (AKG) yang dijadikan standar perhitungan untuk FF Jelajah.

Siapa saja yang boleh mengkonsumsi Frisian Flag (FF) Karya?

FF Karya diperuntukkan bagi anak berusia di atas 3 – 6 tahun karena Angka Kecukupan Gizi (AKG) yang dijadikan standar perhitungan untuk FF Karya.

Apakah susu kental manis bisa dikonsumsi tanpa dilarutkan dengan air?

Temukan jawaban dari apakah susu kental manis bisa dikonsumsi tanpa dilarutkan dengan air di sini. 

Pada prinsipnya air adalah media untuk menghantarkan susu kedalam tubuh. Akan tetapi bilamana Anda lebih menyukai susu kental manis dikonsumsi tanpa dilarutkan dengan air maka hal ini pun dapat Anda lakukan dan memberikan variasi dalam mengkonsumsi susu kental manis.

Apakah minum susu kental manis bisa membantu menambah tinggi dan berat badan anak?

Temukan jawaban dari apakah minum susu kental manis bisa membantu menambah tinggi dan berat badan anak di sini.

Susu Kental Manis mengandung kalori dan protein. Bila dikonsumsi sesuai dengan anjuran penggunaan pada label dan bersamaan dengan konsumsi makanan bergizi seimbang sesuai kebutuhan, maka konsumsi susu kental manis dapat melengkapi asupan gizi harian untuk mendukung pertumbuhan anak.

Apakah susu bisa menyebabkan alergi?

Temukan jawaban dari apakah susu bisa menyebabkan alergi di sini. 

Alergi bisa disebabkan oleh beberapa hal. Bila sejak dari lahir, bayi mempunyai riwayat alergi dari orangtua, maka sebaiknya penggunaan susu yang berasal dari sapi mengikuti saran tenaga medis. Pada umumnya sejalan dengan pertambahan usia dan sistem daya tahan tubuh, seorang anak dapat mengkonsumsi susu dengan bahan dasar sapi secara bertahap. Konsumsi susu dengan bahan dasar sapi lebih baik daripada susu dengan bahan dasar nabati dari kelengkapan asam amino essensialnya (protein penting). Selalu ikuti saran tenaga medis untuk kasus alergi dengan susu berbahan dasar sapi.

Bolehkah susu dilarutkan dengan air dingin?

Untuk membuat susu yang mudah larut, sebaiknya pada tahap awal susu dilarutkan dengan air matang hangat. Bila Anda ingin mengkonsumsi susu dalam kondisi dingin, Anda bisa menambahkan es batu yang dibuat dari air matang


Temukan jawaban dari bolehkah susu dilarutkan dengan air dingin di sini. 

Jika kemasan sudah dibuka berapa lamakah tahan kualitasnya untuk berbagai produk susu Frisian Flag?

Temukan jawaban dari jika kemasan sudah dibuka berapa lamakah tahan kualitasnya untuk berbagai produk susu Frisian Flag.


Sebaiknya habiskan produk susu yang sudah dibuka 2 minggu setelahnya untuk mendapatkan kualitas dan manfaat gizi yang optimal. 

Berapakah jumlah susu yang baik dikonsumsi per hari?

Susu baik dikonsumsi 1-2 gelas sehari sebagai bagian dari pola hidup sehat Anda. Pada kondisi tertentu, seperti sakit dan sulit untuk mengkonsumsi makanan padat, konsumsi susu bisa ditingkatkan sebagai bagian pendukung asupan zat gizi. Ikuti saran tenaga medis untuk hal ini.

Bagaimana komposisi gizi pada produk-produk susu Frisian Flag?

Temukan jawaban dari bagaimana komposisi gizi pada produk-produk susu Frisian Flag di sini. 


Seluruh produk susu Frisian Flag Indonesia diproduksi dari bahan baku susu sapi berkualitas dan mengandung zat gizi makro (zat gizi penting: protein, karbohidrat dan lemak yang diperlukan dalam jumlah besar oleh tubuh) dan zat gizi mikro (multivitamin dan multimineral) untuk mendukung asupan gizi harian keluarga Indonesia. Untuk beberapa produk susu, difortifikasi atau ditambahkan dengan zat gizi khusus yang dibutuhkan untuk mendukung pertumbuhan di tahapan usia rawan gizi (ibu hamil dan balita), seperti ditambahkan minyak ikan (sumber DHA), AA, lemak nabati sumber Omega 3 dan Omega 6 serta beberapa vitamin dan mineral. Susu Frisian Flag didiproses di pabrik modern yang  telah menerapkan standar Good Manufacturing Practices (GMP): Prinsip-prinsip produksi yang baik dan menggunakan teknologi proses yang modern dengan menerapkan sistem jaminan mutu &amp; keamanan produk yang dijamin oleh sistem Food Safety System Certification (FSSC) serta menerapkan standar produk yang ketat sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Produk-produk Frisian Flag boleh dikonsumsi anak umur berapa saja?

Temukan jawaban dari produk-produk Frisian Flag boleh dikonsumsi anak umur berapa saja di sini. 

Pada kemasan label susu Frisian Flag sudah disebutkan anjuran umur untuk penggunanya. Untuk mendapatkan asupan gizi yang optimal disarankan untuk mengikuti anjuran usia yang disarankan.

Apakah meminum susu full cream bisa menyebabkan berat badan bertambah?

Temukan jawaban dari apakah meminum susu full cream bisa menyebabkan berat badan bertambah di sini.

Prinsipnya berat badan akan bertambah bila asupan kalori dari makanan lebih banyak daripada asupan kalori yang dikeluarkan oleh tubuh melalui aktivitas dan proses metabolisme tubuh. Bila susu full cream dikonsumsi sesuai dengan anjuran penggunaan pada label dan sebagai bagian dari asupan kalori harian sesuai kebutuhan tubuh Anda, maka berat badan akan tetap ideal.

Apakah susu low fat aman untuk dikonsumsi penderita diabetes?

Temukan jawaban dari apakah susu low fat aman untuk dikonsumsi penderita diabetes di sini.

Penderita diabetes harus mengatur pola makan hariannya sesuai dengan saran tenaga medis yang diberikan. Sepanjang konsumsi susu low fat sesuai dengan anjuran penggunaan dan dijadikan sebagai bagian dari asupan gizi harian sesuai dengan kebutuhannya, maka susu low fat aman dikonsumsi oleh penderita diabetes.